Sharring Kegiatan, LK2S Kab. Kampar Terima Kunjungan LK2S Kota Solok


Bangkinang Kota, gardasatu.com -  Bertempat di Balai Bupati Kampar Pj. Ketua TP PKK Kabupaten Kampar yang juga merupakan Ketua alembaga Kegiatan Kesejahteraan Sosial (LK2S) Kabupaten Kampar drg. Yusi Firdaus, MM terima Ketua LK2S Kota Solok Dra. Zulmi Yetti Zul Efiat yang merupakan Istri Wali Kota Solok Provinsi Sumatera Barat beserta rombongan pada Rabu (6/9).

Yusi yang pada kali ini didampingi  oleh Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kampar Zamzami Hasan dan Kepala Bidang Kelembagaan Dinas Sosial Kabupaten Kampar Siti Nurbaiti, S.Sos, Msi yang juga sebagai Wakil Ketua LK2S Kabupaten Kampar beserta pengurus lainnya, sambut hangat kedatangan rombongan LK2S Kota Solok.

" Terima kasih atas berkenannya mengunjungi kami di Kabupaten Kampar ini, semoga akan terjalin silahturahmi dari mulai sekarang sampai kedepannya, terutama dalam hal LK2S ini" kata Yusi mengawali sambutannya.

" Semoga kita semua dapat mengambil manfaat dari kunjungan ini, selain untuk saling bersilahturahmi tentunya dapat saling bertukar ilmu dan wawasan untuk menjalankan setiap program yang ada di LK2S ini" demikian Yusi menambahkan

Dikeaempatan yang sama Ketua LK2S Kota Solok mengatakan hal yang tidak jauh berbeda dengan apa yg disampaikan Ketua LK2S Kabupaten Kampar. Beliau mengatakan sangat ingin menimba pengalaman, pengetahuan mengenai LK2S ini, terlebih ingin menyerap ilmu dari LK2S Kabupaten Kampar ini.

Setelah ramah tamah dilakukan dengan saling memperkenalkan pengurus, kunjungan dilanjutkan dengan diskusi dan sharring kegiatan. Berbagai pertanyaan dilontarkan dan telah bermacam jawaban telah diberikan dan didapat sehingga tercipta diskusi yang menyenangkan.

Kemudian kunjungan ini ditutup dengan penyerahan cibderamata dari LK2S Kabupaten Kampar dan begitu juga sebaliknya, dan berharap ada kunjungan balasan dari LK2S Kabupaten Kampar ke Kota Solok nantinya. (Diskominfo)